All Posts | Inara

Berita Terkini

Dandim 0735/Surakarta Dukung Aktivitas Prajurit Lewat Sepatu Aerobik

Surakarta - Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Arief Handoko Usman, S.H., membagikan Sepatu Aerobik dan kaos kaki kepada seluruh Anggota baik ...

Postingan Populer

Jumat, 30 Januari 2026

Dandim 0735/Surakarta Dukung Aktivitas Prajurit Lewat Sepatu Aerobik

Surakarta - Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Arief Handoko Usman, S.H., membagikan Sepatu Aerobik dan kaos kaki kepada seluruh Anggota baik Militer maupun ASN.

Pembagian sepatu aerobik tersebut dilakukan secara simbolis bertempat di Lapangan Upacara Makodim 0735/Surakarta Jln. A Yani No.349, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, Jum'at (30/01/2026).

Dalam arahannya kepada seluruh prajuritnya, Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Arief Handoko Usman, S.H., menegaskan bahwa pembagian perlengkapan sepatu aerobik dan kaos kaki ini dari Koperasi D-02 Kodim 0735/Surakarta untuk meningkatkan kesejahteraan dan kebugaran Anggota.

"Pemberian sepatu aerobik ini bertujuan untuk menunjang aktivitas fisik seperti berlari ataupun aktivitas olahraga lainnya, serta menjaga kebugaran prajurit dalam pelaksanaan tugas sehari-hari."tuturnya.

"Gunakan Sepatu Aerobik ini dengan sebaik-baiknya dan jadikan sebagai motivasi dalam berdinas, tetap semangat, tetap berolahraga, dan tetap sehat."pungkas Dandim.

Kegiatan ini disambut antusias oleh seluruh anggota, para prajurit menilai langkah ini sebagai wujud nyata kepedulian pimpinan terhadap kebutuhan prajurit dilapangan.

Penulis : Arda 72

Gandeng Tim Saberling, Babinsa Manahan Laksanakan Kerja bakti Wujudkan Lingkungan Bersih Dan Sehat

Surakarta - Babinsa Kelurahan Manahan Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Serma Saring dan Sertu Supriyadi melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan lingkungan bersama Warga  RT 02 RW 09 dan Team Saberling Kelurahan Manahan bertempat di Jln. Samratulangi Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Jum'at (30/01/2026).

Ditegaskan Serma Saring kegiatan kerja bakti bersama warga dan Team Saberling ini dengan melaksanakan pemotongan rumput dan pembersihan kanan kiri sepanjang Jl. Sam Ratulangi, Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari.

"Kegiatan kerja bakti tersebut merupakan upaya bersama, dalam menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan."ujarnya.

"Selain ini kegiatan ini juga merupakan sarana untuk memperkuat hubungan silaturahmi antar babinsa dengan warga binaan."imbuhnya .

"Semangat gotong royong ini diharapkan terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi kegiatan-kegiatan positif lainnya."pungkas Serma Saring.

Penulis : Arda 72

Patroli Malam Bersama, Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas

Wonogiri - Pelda Agus SBY selaku Babinsa Koramil 15/Jatipurno bersama dengan Bripka Dedy selaku Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli malam pada Kamis (29/1/2026). Giat patroli malam ini merupakan salah satu upaya dalam mengantisipasi gangguan Kamtibmas.

Dalam patroli malam ini, Babinsa dan Bhabinkamtibmas menyambangi warga yang sedang berjaga di Poskamling di wilayah Desa Tawangrejo Kec. Jatipurno, Babinsa juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan menjaga keamanan lingkungan.

Dalam keterangannya, giat patroli malam ini dilaksanakan dengan koordinasi bersama sehingga patroli pemantauan wilayah dapat dilaksanakan secara maksimal serta menunjukkan bahwa Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu kompak dan sinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Penulis : Arda 72

Musorkab KONI Indramayu 12 Februari 2026, SBH Resmi Direstui Bupati Lucky Hakim

Indramayu – Perhelatan akbar pemilihan Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Indramayu periode 2026–2030 yang akan digelar pada 12 Februari 2026 mendapat perhatian khusus. Figur Sri Budihardjo Herman (SBH) resmi mendapat restu dari Bupati Indramayu, Lucky Hakim, untuk maju sebagai calon Ketua KONI.

Restu tersebut disampaikan dalam pertemuan silaturahmi di ruang dalam Pendopo Indramayu, yang dihadiri sejumlah tokoh olahraga, di antaranya Ketua Umum Pengkab PBVSI Moh. Makholidin Al-Khuddriyi, Ketua Umum Pertina Rosidin, Sekretaris Umum Cabor Tenis Lapangan Yoyo, Kabid PBSI Dwi Prastyawan, Pelatih Cabor Judo Edi Fadhilah serta H. Joko Pangestu, ST Pengusaha Indramayu Barat pada Jumat 30 Januari 2026.

Dalam kesempatan itu, Bupati Lucky Hakim menegaskan restunya terhadap niat baik SBH maju sebagai Ketua KONI Indramayu. "Saya merestui penuh langkah SBH. Beliau figur yang berpengalaman dan peduli terhadap dunia olahraga. Harapan saya, pemilihan Ketua KONI nanti bisa dilaksanakan secara aklamasi agar tidak menimbulkan perbedaan," ujar Bupati Lucky Hakim.

Bupati menekankan bahwa Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) harus menjadi momentum persatuan demi kemajuan olahraga Indramayu. Ia berharap seluruh cabang olahraga dapat bersatu mendukung figur terbaik sehingga KONI Indramayu lebih solid menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2026.

Bupati menyampaikan SBH sendiri dikenal sebagai tokoh multitalenta di dunia olahraga. Ia pernah menjabat sebagai pengurus KONI Indramayu periode 2002–2006, membawa Tim Sepak Bola Indramayu juara Porda 2003, serta aktif sebagai Wakil Ketua Pengurus Provinsi Catur Jawa Barat sejak 2006 hingga sekarang. Dengan segudang pengalaman tersebut, SBH dinilai pantas menjadi calon kuat Ketua KONI Indramayu.

Dalam pertemuan silaturahmi di Pendopo Indramayu, Bupati Lucky Hakim menegaskan keyakinannya bahwa figur Sri Budihardjo Herman (SBH) mampu mengatasi berbagai kesulitan yang selama ini dialami oleh cabang olahraga (cabor) di Indramayu. Salah satu yang menjadi sorotan adalah efisiensi anggaran untuk kebutuhan pembinaan atlet dan program olahraga.

"SBH bisa menjadi ujung tombak sekaligus ujung tombok demi kemajuan olahraga di Indramayu. Beliau punya pengalaman, jaringan, dan kepedulian yang besar terhadap dunia olahraga," ujar Lucky Hakim.

Bupati juga menekankan kedekatan personalnya dengan SBH sebagai modal penting dalam membangun sinergi antara KONI dan Pemerintah Kabupaten Indramayu. "Pak SBH sudah seperti kakak saya sendiri, dan saya suka jika Ketua KONI nanti adalah sosok yang sudah punya kedekatan dengan saya sehingga kordinasinya lancar," kata Lucky Hakim yang diamini SBH dan pengurus cabor lainnya.


Pernyataan Bupati tersebut semakin memperkuat dukungan dari sejumlah cabang olahraga yang hadir, seperti PBVSI, Pertina, Tenis Lapangan, Judo dan PBSI. Mereka menilai restu Bupati menjadi sinyal kuat bahwa SBH adalah figur yang tepat untuk memimpin KONI Indramayu periode 2026–2030.

Seperti yang disampaikan Ketua Umum Pengkab PBVSI Indramayu Moh. Makholidin Al-Khuddriyi mensyukuri atas restu yang disampaikan Bupati Indramayu kepada SBH untuk dijadikan sebagai Ketua Umum KONI Periode 2026 - 2030.

"Saya bersyukur Pak Bupati sudah merestui Pak SHB sebagai Ketua KONI sudah clear. Mari kita bergandengan tangan demi kemajuan olahraga di Indramayu," ucapnya. (Wira)

Kamis, 29 Januari 2026

Piket Koramil 03/Serengan Laksanakan Patroli Malam Dan Pemantauan Wilayah

Surakarta - Piket Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serka Sudiono bersama dengan Linmas melaksanakan kegiatan patroli malam dan pemantauan wilayah Kecamatan Serengan, Kamis (30/01/2026) tadi malam.

Dikatakan Serka Sudiono disela-sela pelaksanaan Patroli dirinya menghimbau kepada Warga agar selalu menjaga keamanan lingkungan, dan keamanan wilayah dengan penuh seksama, dan  patut diwaspadai orang yang tidak dikenal yang bertamu di malam hari.

"Kegiatan patroli malam selain memberi  Himbauan kepada warga , juga untuk menjalin silahturahmi dengan mitra karib yang dapat memberikan informasi untuk mendukung tugas Piket Koramil 03/Serengan."ujarnya.

"Harapan kami agar masyarakat dapat meningkatkan kewaspadaan dan  menjaga lingkungan masing-masing agar situasi tetap Aman dan kondusif."pungkas Serka Sudiono.

Polres Kuningan Tanam Jagung Serentak di 27 Lokasi Capai 22 Ha



KUNINGAN – Polres Kuningan melaksanakan Penanaman Jagung Serentak Kuartal I Tahun 2026 yang digelar serempak di 27 titik lokasi lahan di wilayah Kabupaten Kuningan, Kamis (29/1/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari program ketahanan pangan nasional yang dilaksanakan secara berjenjang hingga tingkat Polda Jawa Barat.

Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar. turut mengikuti penanaman jagung di Desa Gunungkeling, Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan dengan luasan lahan mencapai 0,42 hektare. Kegiatan tersebut juga terhubung secara serentak dengan jajaran Polda Jabar.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kuningan Dr. Wahyu Hidayah, M.Si., perwakilan Badan Pusat Statistik (BPS), perwakilan Perum Perhutani KPH Kuningan, jajaran Bulog Bandorasa dan Sidaraja, unsur TNI, pemerintah kecamatan dan desa, kelompok tani, serta personel Polres Kuningan.

Penanaman jagung serentak ini dilaksanakan oleh seluruh jajaran Polsek dan satuan fungsi Polres Kuningan di berbagai kecamatan, dengan luasan lahan yang bervariasi. Total luas lahan yang ditanami jagung pada kegiatan ini mencapai 22,51 hektare.

Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi Polri dengan pemerintah daerah dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan, khususnya komoditas jagung yang menjadi salah satu bahan pangan strategis nasional.

"Melalui penanaman jagung serentak ini, kami ingin mendorong optimalisasi pemanfaatan lahan serta memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam menjaga stabilitas pangan. Kegiatan ini adalah bentuk nyata keterlibatan Polri bersama pemerintah daerah, TNI, dan masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan. Kami berharap hasilnya dapat memberikan manfaat ekonomi bagi petani sekaligus memperkuat ketersediaan pangan di Kabupaten Kuningan," ujar AKBP Muhammad Ali Akbar.




Kapolres berharap masyarakat Kabupaten Kuningan untuk bersama-sama mendukung program Bapak Presiden dalam swasembada pangan. Jangan biarkan lahan-lahan kosong terbengkalai karena negara Indonsia merupakan negara agraris.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kuningan Dr. Wahyu Hidayah mengapresiasi keterlibatan Polres Kuningan yang aktif mendukung program pertanian dan pemberdayaan petani di daerah.

Kegiatan penanaman jagung serentak ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan produksi jagung di Kabupaten Kuningan sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah dan nasional.

(Fitri)

Polres Cirebon Kota Siapkan 11 Hektare Lahan Jagung Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Cirebon Kota - Polres Cirebon Kota melaksanakan kegiatan pengecekan kesiapan lahan jagung di wilayah Kecamatan Pasaleman, Kabupaten Cirebon, pada Senin, (26/01/2026), sekitar pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan konkret Polri terhadap Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam mewujudkan swasembada pangan nasional.

Pengecekan lahan dilakukan oleh jajaran Polres Cirebon Kota sebagai langkah awal memastikan ketersediaan dan kesiapan lahan pertanian jagung yang akan dikelola secara berkelanjutan. Lokasi lahan berada di wilayah Kecamatan Pasaleman, Kabupaten Cirebon, dengan kondisi lahan yang dinilai layak untuk ditanami jagung dalam skala luas.

Berdasarkan hasil pengecekan, total lahan jagung yang telah tersedia mencapai kurang lebih 11 hektare. Lahan tersebut disiapkan secara bertahap dengan pembagian pengelolaan yang melibatkan satuan fungsi dan Polsek jajaran Polres Cirebon Kota.

Adapun pembagian lahan jagung tersebut, yaitu Satuan Lalu Lintas Polres Cirebon Kota mengelola lahan seluas kurang lebih 2 hektare. Sementara itu, masing-masing Polsek jajaran Polres Cirebon Kota mengelola lahan seluas 1 hektare, dengan total keseluruhan mencapai 9 hektare.

Kegiatan pengecekan lahan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan teknis sebelum memasuki tahap penanaman jagung secara serentak. Selain itu, pengecekan dilakukan untuk memastikan akses lahan, kondisi tanah, serta potensi pengelolaan lahan agar hasil panen dapat optimal dan berkelanjutan.

Program pemanfaatan lahan jagung ini sejalan dengan komitmen Polres Cirebon Kota dalam mendukung ketahanan pangan daerah sebagai bagian dari ketahanan pangan nasional. Langkah ini juga menjadi bentuk sinergi Polri dengan masyarakat dan pemangku kepentingan terkait dalam memperkuat sektor pertanian.

Melalui program ini, Polres Cirebon Kota diharapkan mampu berkontribusi nyata dalam mendukung ketersediaan pangan, khususnya komoditas jagung, yang memiliki peran strategis dalam memenuhi kebutuhan pangan nasional. Program ini sekaligus menjadi bagian dari upaya jangka panjang menuju terwujudnya Indonesia Emas 2045.

Kabag Sumber Daya Manusia Polres Cirebon Kota, Kompol Didi Wahyu Sunansah, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kesiapan lahan merupakan faktor penting dalam mendukung keberhasilan program ketahanan pangan. Ia menegaskan bahwa Polres Cirebon Kota berkomitmen mengawal program ini agar berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

“Kegiatan pengecekan lahan jagung ini merupakan bentuk komitmen Polres Cirebon Kota dalam mendukung Asta Cita Presiden RI, khususnya swasembada pangan, sebagai fondasi kuat menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Kasi Humas Polres Cirebon Kota.

((Red))

Rabu, 28 Januari 2026

Babinsa Purwodiningratan Aktif Melatih PBB, Wujudkan Generasi Muda Disiplin dan Berkarakter

Surakarta - Babinsa Kelurahan Purwodiningratan Koramil 04/Jebres kodim 0735/ Surakarta Serka Suparno melatih Peraturan Baris Berbaris (PBB) untuk menanamkan disiplin, karakter, kekompakan, dan jiwa nasionalisme sejak dini  Pelatihan ini mencakup gerakan dasar seperti sikap sempurna, hadap kanan/kiri, dan penghormatan, sekaligus sebagai pembinaan teritorial bertempat di SMA  Pelita Nusantara kasih Nusantara jl Surya no 56 Kelurahan Purwodiningratan Jebres,Kamis (29/1/2026).

Dikatakan Serka Suparno tujuan utama melatih PBB di sekolah SMA ini adalah untuk membentuk karakter disiplin tinggi, tanggung jawab, kekompakan, serta cinta tanah air (wawasan kebangsaan) bagi generasi muda.

"Dimana kegiatan ini meliputi sikap sempurna, istirahat di tempat, lencang depan/kanan, hadap kanan/kiri, balik kanan, hadap serong, berhitung, hormat, dan jalan di tempat untuk membekali mereka dengan kemampuan fisik dan mental."ujarnya.

"Manfaat bagi Siswa tertanamnya jiwa disiplin yang kuat, mandiri, mampu bekerja sama dalam tim, serta meningkatkan konsentrasi dan perilaku positif sinergi TNI dan Sekolah dan kegiatan ini diapresiasi oleh pihak sekolah sebagai sarana pembinaan mental dan fisik yang efektif kegiatan ini sering dilaksanakan atau latihan rutin mingguan untuk memperkuat karakter siswa."pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Babinsa Sambangi TK Aisyiyah Kampung Sewu 02, Berikan Motivasi Dan Semangat Belajar

Surakarta - Babinsa Kelurahan Sewu Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Koptu Sanda Arieswanto sambangi murid-murid TK Aisyiyah 02 Kelurahan Sewu Kecamatan Jebres, Kamis (29/01/2026).

Koptu Sanda Arieswanto menegaslan Pendidikan Taman Kanak-kanak merupakan jenjang pendidikan sebelum anak-anak memasuki Sekolah Dasar yang merupakan suatu upaya pembinaan untuk kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut agar nantinya tidak ketinggalan dalam mengikuti pelajaran.

" Mereka merupakan generasi penerus bangsa yang harus dijaga,dididik dan dibina dengan baik dan benar sehingga nantinya diharapkan mereka bisa membawa indonesia yang maju dan kreatif dilingkup dunia."ujarnya.

"Kami juga memberikan motivasi dan semangat belajar kepada anak-anak sehingga nantinya menjadi anak yang pintar dan berhasil meraih cita-cita.,"imbuhnya.

Tak lupa ucapan dari Guru-guru TK Aisyiyah, "Berterimakasih kepada Anggota Koramil dalam hal ini Babinsa Kelurahan Sewu yang berkenan  meluangkan waktu untuk  bersilahturahmi dan memberikan motivasi semangat belajar anak anak dalam meraih cita-cita yang tinggi.

Penulis : Arda 72

Peduli Kesehatan Warga, Babinsa Pajang Dampingi Petugas Puskesmas Laksanakan Pengecekan Kesehatan

Surakarta - Babinsa Kelurahan Pajang Koramil 01/Laweyan, Kodim 0735/Surakarta Sertu Yuli Sih melaksanakan pendampingan petugas Puskesmas Pajang memantau pelaksanaan cek kesehatan gratis (CKG) di Fasum RT 02 /RW07Karangturi Pajang,Laweyan, Kamis (29/01/2026).

Ditegaskan Sertu Yuli Sih dalam kegiatan pendampingan ini dilakukan pengecekan kesehatan sebagai wujud kepedulian akan kesehatan warga dan juga sebagai wujud sinergitas dengan petugas kesehatan terutama kepada petugas puskesmas Pajang Diwilayah Binaan.

"Salah satu bentuk upaya menjaga kesehatan orang yang sudah lanjut usia ataupun remaja yaitu dengan Cek kesehatan,Hal ini sangatlah penting agar masalah kesehatan dapat dideteksi dan ditangani sedini mungkin sebelum berkembang menjadi kondisi yang lebih parah."ujarnya.

"Dengan adanya petugas kesehatan yang mau masuk kewilayah
 ,sangat mempunyai peran penting dalam membantu kesehatan masyarakat ,terutama para lansia yang rentan akan penyakit , untuk itu kita dampingi petugas kesehatan dalam mengecek para kesehatan lansia dan remaja Diwilayah,agar dalam proses pemeriksaan kesehatan bisa berjalan lancar tanpa ad hal yang tidak diinginkan."imbuhnya.

Dalam kegiatan ini Dokter Hat selaku kepala Puskesmas pajang dan bertanggung jawab dalam giat ini sangat berterima kasih kepada Babinsa dalam pendampingan ini bisa berjalan lancar dan Aman.

Penulis : Arda 72

Ciptakan Wilayah Aman Dan Kondusif, Piket Koramil 04/Jebres Gencar Patroli Malam Bersama Linmas

Surakarta - Piket Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serda Winarno bersama dengan anggota Linmas melaksanakan Patroli malam guna terciptanya wilayah yang aman, kondusif dan terkendali di wilayah Kecamatan Jebres, Rabu (28/01/2026) tadi malam.

Ditegaskan Serda Winarno pelaksanaan patroli tersebut dilaksanakan bersama dan Linmas ke wilayah keramaian dan obyek vital yang berada di wilayah Kecamatan Jebres Kota Surakarta.

"Kegiatan serupa diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan guna menciptakan lingkungan yang aman dan terkendali serta hal tersebut senantiasa dilaksanakan demi memastikan dan mengecek langsung kondisi wilayah di saat malam hari."pungkas Serda Winarno.

Penulis : Arda 72

Wabup Rohul Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Sei Kuning, Kerugian Capai Rp 700 Juta



Rokan Hulu– Musibah kebakaran melanda Desa Sei Kuning, Kecamatan Rambah Samo, pada Selasa malam, 27 Januari 2026, sekitar pukul 23.00 WIB. Peristiwa tersebut menghanguskan tiga unit rumah warga dan satu kios ponsel, sehingga seluruh bangunan rata dengan tanah. Akibat kejadian ini, total kerugian ditaksir mencapai Rp700 juta.

Sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah, Wakil Bupati Rokan Hulu, Safaruddin Poti, turun langsung mengunjungi para korban kebakaran pada Rabu, 27 Januari 2026. Dalam kunjungan tersebut, Wakil Bupati didampingi oleh Kepala Dinas Kebudayaan Helfiskar, Plt. Kepala Dinas PUPR Zulkifli, ST, serta Asisten II Drs. Yusmar Camat Ujung Batu Sigit Pranjoro, S.STP Camat Rambah Samo Drs. Zulbahry.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati Rohul menyerahkan langsung bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Rokan Hulu dan Baznas Rohul kepada para korban terdampak, yakni Misrijal, Abdul Kholik, Riko dan Upik.

Wakil Bupati Rohul, Safaruddin Poti, menyampaikan rasa prihatin atas musibah yang dialami warga serta menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk hadir di tengah masyarakat yang tertimpa bencana.
“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu turut prihatin atas musibah kebakaran ini. 

Bantuan yang diberikan melalui Dinas Sosial dan Baznas ini diharapkan dapat meringankan beban para korban dan membantu memenuhi kebutuhan dasar pascakebakaran,” ujar Safaruddin Poti.
Salah seorang korban kebakaran, Misrijal, juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hulu.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemda Rohul melalui Dinas Sosial dan Baznas yang telah peduli dan membantu kami sebagai korban bencana kebakaran ini,” ujar Misrijal
(KBD/MC DiskominfoRohul).

Jurnalis : Arman

Selasa, 27 Januari 2026

Kodim 0735/Surakarta Gelar Tradisi Pelepasan Dan Penerimaan Anggota Baru

Surakarta - Bertempat di Aula Dharmawangsa Makodim 0735 / Surakarta, Jl. A. Yani No.349, Kelurahan Kerten, Kecamatan Laweyan, telah berlangsung acara pelepasan dan penerimaan anggota baru Kodim 0735/Surakarta yang diselenggarakan oleh kodim 0735 / Surakarta dan diikuti 50 orang pesertas, Rabu (28/01/2026).

Hadir dalam pelaksanaan kegiatan tersebut Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Arif Handoko Usman, S.H. Kasdim 0735/Surakarta Mayor Cpl Warji, Ketua Persit KCK Cabang L Kodim 0735/Surakarta Ny. Tami Arief Handoko Usman, para Perwira Staf serta Danramil Jajaran Kodim 0735/Surakarta.

Dalam Sambutannya Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Arif Handoko Usman, S.H. menegaskan Kegiatan pindah satuan merupakan sesuatu kegiatan yang wajar dalam suatu organisasi kemudian yang dilepas saya ucapkan terima kasih atas kerjasamanya dan dedikasinya selama berdinas di Kodim 0735 / Surakarta.

"Saya juga ucapkan terima kasih pada rekan-rekan yang telah berbakti dan telah membaktikan diri yang telah bertugas di Kodim 0735 / Surakarta ,semoga di satuan yang baru dimudahkan di beri petunjuk dan diperlancarkan dalam melaksanakan tugasnya."tuturnya.

"Dan untuk anggota yang baru saya ucapkan selamat bergabung di Kodim 0735 / Surakarta, di sini kita menyesuaikan, kita di sini hidup rukun yang penting kita dalam melaksanakan tugas dapat berjalan dengan lancar sekali lagi saya ucapkan terima kasih yang telah pindah satuan Atas dedikasinya dan saya sampaikan kepada warga baru dimanapun kita berada dan dinas segera sesuaikan dan semoga kita semua dapat diberikan kemudahan dan kelancaran dalam melaksanakan tugas."pungkas Dandim.

Penulis : Arda 72

Antisipasi Pohon Tumbang, Babinsa Mangkubumen Pimpin Kerja Bakti Perempelan Ranting Pohon

Surakarta - Babinsa Kelurahan Mangkubumen Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Pelda Sujianto bersama dengan Babinkamtibmas Aiptu Sahar cahyono dan Anggota DLH kota Surakarta serta warga masyarakat melaksanakan kegiatan perempelan pohon di sepanjang jl Hassanudin  Kelurahan Mangkubumen kecamatan Banjarsari, Rabu,(28/01/2026).

Pelda Sujianto memegaskan kerja bakti bersama ini untuk memangkas ranting pohon saat musim hujan sebagai langkah preventif agar pohon tidak mudah tumbang.

"Selain melaksanakan perempelan ranting pohon, kami juga membersihkan selokan dan parit yang sudah ditumbuhi rumput liar, sehingga diharapkan saat terjadi hujan aliran air menjadi lancar dan tidak tergenang."tuturnya.

"Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata Kemanunggalan TNI-Rakyat serta menunjukkan kesiapan Babinsa untuk selalu membantu kesulitan warga dan membaur dengan masyarakat dalam kegiatan positif."imbuhnya.

"Kegiatan Kerja bakti seperti ini akan terus kita lakukan secara rutin dengan menggandeng seluruh elemen masyarakat, guna menjaga kebersihan serta kerapihan lingkungan, khususnya di wilayah Kelurahan Purwodiningratan, Kecamatan Jebres, Kita Surakarta ini."pungkas Pelda Sujianto.

Penulis : Arda 72

Pastikan Wilayahnya Aman, Babinsa Di Ngadirojo Aktif Sambangi Pos Kamling

Wonogiri - Menjaga keamanan lingkungan bukan hanya tugas aparat, tetapi juga tanggung jawab bersama. Hal ini terlihat saat Babinsa Koramil 03/Ngadirojo Kodim 0728/Wonogiri Serka Wiyono menyambangi warga yang sedang melaksanakan ronda malam di salah satu pos kamling di Desa Ngadirojo Kidul Kec.Ngadirojo Kab. Wonogiri. Selasa (27/1/2026) malam.

Dengan penuh keakraban, Babins menyapa para warga yang tengah berjaga. Ia duduk bersama mereka sambil berbincang ringan mengenai situasi keamanan di sekitar wilayah, sembari memberikan semangat agar kegiatan ronda tetap berjalan konsisten.

Sertu Wiyono, menegaskan bahwa sambang pos kamling merupakan wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat. "Kami ingin masyarakat merasakan bahwa TNI selalu ada untuk mereka, bukan hanya saat terjadi masalah. Dengan kebersamaan seperti ini, keamanan dan ketertiban dapat terus terjaga," ucapnya.

Tak hanya menyampaikan pesan kamtibmas, ia juga mengingatkan warga untuk menjaga kesehatan selama berjaga malam, serta saling mengingatkan bila ada hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.

"Kehadiran anggota Babinsa di pos kamling ini sangat berarti. Selain mencegah tindak kriminalitas, kegiatan seperti ini juga mempererat silaturahmi antarwarga. Kami berharap semangat ini terus dijaga demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif," tambahnya.

Dengan terjalinnya sinergi antara warga dan TNI, diharapkan Kecamatan Ngadirojo tetap dalam suasana aman, damai, dan kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat.

Penulis : Arda 72

Jaga Kondusifitas Wilayah, Piket Koramil 05/Pasar Kliwon Melaksanakan Patroli Malam Bersama Linmas

Surakarta - Demi terciptanya situasi aman dan kondusif, Piket Koramil 05/Pasar Kliwon, Kodim 0735/Surakarta, Sertu Sugeng Haryadi bersama dengan Linmas Kelurahan Kampung Baru melaksanakan patroli keamanan di wilayah Kecamatan Pasar kliwon, Selasa (28/01/2026) tadi malam.

Ditegaskan Sertu Sugeng kegiatan patroli ini dilaksanakan guna menghimbau kepada warga agar selalu menjaga keamanan dan juga selalu waspada terhadap orang yang tidak dikenal yang lalu-lalang di seputaran lingkungan warga setempat saat jam istrahat dan begitu juga tetap waspada di musim penghujan.

"Dengan adanya pemantauan wilayah di malam hari, selain memberikan himbauan kepada warga, juga untuk menjalin silaturahmi dengan mitra karib yang mana dapat memberikan informasi penting untuk mendukung tugas Piket di wilayah binaan dan berharap dengan adanya kegiatan ini bisa terwujud lingkungan situasi aman dan kondusif."pungkas Sertu Sugeng.

Penulis : Arda 72

Perselisihan Serikat Pekerja di PT SKA Berujung Mediasi Kabupaten, Aktivitas Bongkar Muat Sempat Dihentikan



Rokan Hulu – Perselisihan antar serikat pekerja terkait aktivitas bongkar muat di PT SKA akhirnya disepakati untuk diselesaikan melalui mediasi tingkat kabupaten. Selama proses tersebut, aktivitas pekerjaan sempat dihentikan sementara guna menjaga kondusivitas dan menunggu keputusan final dari pihak berwenang, Senin 26 Januari 2026.

Dalam pertemuan yang berlangsung sebelumnya, Serikat Pekerja SP3 Sekuning menegaskan bahwa pihaknya bukan merupakan serikat pekerja ilegal, melainkan terbentuk dan diakui melalui prosedur resmi pemerintah. Oleh karena itu, SP3 meminta agar instansi terkait, khususnya Dinas Tenaga Kerja, dihadirkan untuk memberikan penjelasan atas dasar pengambilan keputusan yang terjadi.

Perwakilan SP3 menilai ketidakhadiran Dinas Tenaga Kerja dalam forum tersebut menyebabkan sejumlah persoalan tidak dapat dijawab secara tuntas, mulai dari pencatatan serikat pekerja, dasar hukum perjanjian, hingga legalitas administrasi. SP3 juga meminta agar tidak dilakukan penggabungan maupun penggarapan pekerjaan oleh pihak mana pun hingga adanya pertemuan resmi yang difasilitasi pemerintah.

Sementara itu, Serikat Pekerja Transport Indonesia (SPTI) Melayu Bersatu Sekuning menyampaikan bahwa pihaknya tetap melaksanakan pekerjaan berdasarkan Kontrak Kerja Bersama (KKB) yang telah ditandatangani dengan perusahaan. Ketua SPTI Melayu Bersatu Sekuning menegaskan bahwa pelaksanaan pekerjaan dilakukan untuk menghindari potensi wanprestasi, mengingat kontrak kerja memiliki kekuatan hukum yang mengikat.

Pernyataan tersebut diperkuat oleh Syahril Topan, yang menjelaskan bahwa secara faktual KKB bongkar muat saat ini berada pada SPTI. Meski demikian, pihaknya tetap menerima adanya forum mediasi sebagai bentuk penghormatan terhadap aparat kepolisian dan pemerintah daerah. “Perlu kami luruskan, yang terjadi tadi sebenarnya bukan mediasi, melainkan upaya Polres yang memfasilitasi agar pekerjaan tetap berjalan. Karena sesuai KKB yang diberikan perusahaan kepada SPTI, maka kewajiban kami adalah melaksanakan pekerjaan tersebut,” ujar Syahril Topan.

Ia menambahkan, permintaan mediasi muncul akibat adanya pertanyaan dari serikat lain terkait penghentian kerja sama sebelumnya serta dokumen pencatatan di Dinas Tenaga Kerja. Karena itu, SPTI bersama perusahaan menyepakati bahwa mediasi hanya dilakukan selama satu hari, dan keesokan harinya harus sudah ada keputusan final.

Syahril juga menegaskan bahwa KKB SPTI ditandatangani pada tanggal 26, sementara kontrak sebelumnya berakhir pada tanggal 25. Menurutnya, hal tersebut menunjukkan bahwa seluruh tahapan telah dilalui sesuai prosedur hukum yang berlaku.
Dari pihak perusahaan, Humas PT SKA, Dana, menegaskan bahwa manajemen tidak memiliki persoalan dengan serikat pekerja mana pun, baik SPSI maupun SP3. Manajemen, kata dia, sangat menghargai seluruh serikat pekerja yang pernah maupun sedang bekerja sama dengan perusahaan.
“Khususnya dengan Serikat Pekerja SP3, kami dari manajemen sangat menghargai kerja sama yang selama ini terjalin. Dalam perjalanannya, hubungan kerja berjalan dengan baik dan kondusif,” ujar Dana.

Meski demikian, ia menyebutkan bahwa terdapat pertimbangan internal manajemen dalam menentukan kerja sama dengan serikat pekerja, yang menjadi kewenangan penuh perusahaan. Terkait aktivitas bongkar muat, Dana menyampaikan bahwa sementara masih dilaksanakan oleh karyawan perusahaan hingga hari Selasa, sambil menunggu keputusan final hasil mediasi.
“Kesepakatan bersama dalam forum tadi adalah besok harus sudah ada keputusan final. Jika belum ada keputusan, maka sementara masih menggunakan karyawan perusahaan,” jelasnya.

Adapun hasil pertemuan tersebut menyepakati bahwa mediasi lanjutan akan digelar pada Selasa, 27 Januari 2026, pukul 10.00 WIB, di tingkat kabupaten dan difasilitasi oleh Pemerintah Daerah, termasuk Dinas Tenaga Kerja serta unsur kecamatan. Aktivitas pekerjaan disepakati dihentikan sementara selama satu hari, dan keputusan hasil mediasi bersifat final dan mengikat bagi seluruh pihak.

Seluruh pihak juga diminta untuk menahan diri, tidak mengedepankan ego, serta menjaga situasi tetap kondusif demi kepentingan ratusan pekerja yang menggantungkan hidup dari aktivitas tersebut. Apabila setelah keputusan final masih terdapat gangguan terhadap jalannya pekerjaan, maka hal itu akan menjadi kewenangan aparat keamanan.

Diharapkan, melalui mediasi tersebut, seluruh persoalan dapat diselesaikan secara tuntas sehingga aktivitas bongkar muat dapat kembali berjalan normal sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Jurnalis : Arman

Miliki 1,228 gram Sabu, Seorang Pengedar Narkotika Ditangkap Polsek Tambusai Utara di Pagar Mayang


ROKAN HULU – Jajaran Polsek Tambusai Utara, Polres Rokan Hulu, berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana narkotika jenis sabu-sabu dan mengamankan seorang pria yang diduga sebagai pengedar, Senin (26/1/2026) siang.

Pengungkapan tersebut dilakukan di Jl. Peladangan, Desa Pagar Mayang, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu, sekitar pukul 14.00 WIB.

Tersangka yang diamankan berinisial RS (30), warga Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Dari tangan tersangka, petugas berhasil mengamankan satu paket narkotika jenis sabu dengan berat kotor 1,228 gram, satu unit handphone Samsung A20, serta satu unit sepeda motor yang digunakan tersangka saat beraktivitas.
Kapolres Rokan Hulu Emil Eka Putra, S.I.K.,M.Si Melalui Kapolsek Tambusai Utara AKP Heri Yuliardi, S.Tr.K., S.I.K., M.H. menjelaskan bahwa pengungkapan ini berawal dari informasi masyarakat terkait maraknya transaksi narkotika di wilayah Desa Pagar Mayang.

Menindaklanjuti informasi tersebut, Kapolsek memerintahkan Kanit Reskrim IPDA Rahmat Sandra, S.H., M.H. bersama tim untuk melakukan penyelidikan. Saat dilakukan pemantauan, petugas mendapati seorang pria yang mencurigakan dan langsung melakukan pengamanan sebelum melintasi jembatan darurat di wilayah tersebut.

Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan satu paket sabu yang disimpan di dalam casing handphone milik tersangka. Dari hasil pemeriksaan awal, tersangka mengakui barang haram tersebut adalah miliknya dan rencananya akan diedarkan kepada pihak lain.

Selain itu, hasil tes urine terhadap tersangka menunjukkan hasil positif, sehingga menguatkan dugaan keterlibatan tersangka dalam peredaran narkotika.

Saat ini tersangka beserta barang bukti telah diamankan di Polsek Tambusai Utara guna menjalani proses hukum lebih lanjut. Tersangka dijerat dengan Pasal 609 ayat (1) huruf a KUHP Jo Pasal 114 ayat (1) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Polsek Tambusai Utara menegaskan komitmennya untuk terus memberantas peredaran narkotika serta mengajak masyarakat agar berperan aktif memberikan informasi demi menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Rokan Hulu. *(Humas Polres Rohul)*

Jurnalis: Arman

Sinergi Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas, Patroli Malam Di Wilayah

Wonogiri - Untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, anggota Koramil 19/Purwantoro, Sertu Winarto, bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Hari melaksanakan patroli dialogis bersama warga di Poskamling Desa Kepyar, Kec. Purwantoro, pada Senin (27/8/2025) malam.

Patroli malam tersebut tidak hanya bertujuan untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas, tetapi juga menjadi sarana komunikasi antara aparat keamanan dengan masyarakat. 

Dalam kegiatan itu, Sertu Wianrto memberikan motivasi kepada warga agar tetap semangat menjaga lingkungan, serta mengingatkan pentingnya ronda malam secara bergiliran demi menciptakan situasi yang kondusif.

"Patroli ini adalah bentuk kebersamaan TNI-Polri dengan masyarakat. Keamanan bukan hanya tugas aparat, melainkan tanggung jawab bersama. Dengan adanya ronda malam, kita bisa mencegah tindak kriminal sejak dini," ujar Babinsa.

Senada dengan itu, Aiptu Hari menegaskan bahwa sinergi antara warga dan aparat keamanan sangat penting untuk menciptakan rasa aman di desa. Ia juga mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap orang asing dan segera melaporkan kepada pihak berwenang apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.

"Dengan adanya patroli rutin dan komunikasi yang baik antara aparat keamanan dan masyarakat, kami bersama Babinsa berharap di wilayah khususnya Desa Kepyar, dapat terjaga dari segala bentuk gangguan serta tercipta suasana aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh warga," tegas dia.

Penulis : Arda 72

Senin, 26 Januari 2026

Babinsa Sumber Latih Baris Berbaris, Wujudkan Pelajar Disiplin Dan Berkarakter

Surakarta – Babinsa Kelurahan Sumber Koramil 02/Banjarsari, Kodim 0735/Surakarta Serka Yusuf dan Sertu Dadan  mempunyai tanggung jawab di wilayah binaannya, salah satunya kepada para Siswa Siswi sekolah SMK Wijaya Kusuma, bertempat dilapangan Basket SMK Wijaya Kusuma jl pleret RT, 01/07 Kelurahan Sumber Kecamatan, Banjarsari, Selasa (27/01/2026)

Dalam upaya membentuk sikap, kedisiplinan, loyalitas, kepedulian dan rasa tanggung jawab sejak dini kepada generasi bangsa, Babinsa Sumber  memberikan pelatihan dasar PBB (Peraturan Baris Berbaris) dan Wawasan Kebangsaan Kepada siswa - Siswi.

Serka Yusuf sebagai Babinsa sekaligus pembina latihan tersebut menyampaikan, pelatihan PBB kepada siswa siswi ini sebagai wujud latihan fisik guna menanamkan kebiasaan dalam tata cara kehidupan yang diarahkan kepada terbentuknya sikap dan perilaku seseorang agar memiliki disiplin yang tinggi.

" Ada 12 gerakan dasar dari PBB yang kita berikan kepada mereka mulai dari sikap sempurna, istirahat di tempat, lencang depan, lencang kanan, hadap kiri, hadap kanan, balik kanan, hadap serong kanan, hadap serong kiri, berhitung, hormat dan jalan di tempat," ucap Serka Yusuf 

Selain memberikan pengetahuan dasar tentang PBB, juga memberikan Wawasan kebangsaan kepada Siswa Siswi. Wawasan kebangsaan adalah cara pandang Bangsa Indonesia dalam mengelola kehidupan berbangsa dan bernegara yang dilandasi jatidiri bangsa dan kesadaran terhadap sistem nasional yang bersumber dari Pancasila, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika, untuk memecahkan berbagai persoalan bangsa dan negara demi mencapai masyarakat yang aman, adil, makmur dan sejahtera.

"Wawasan kebangsaan memiliki arti penting dalam mempertebal rasa kebangsaan serta meningkatkan semangat kebangsaan bagi bangsa Indonesia,"ucapnya.

Penulis : Arda 72